Selasa, 02 Agustus 2011

Tabulet Troy, Si Tablet Murah Tapi Tak Murahan

 
Tabulet Troy

Banyak dari kita yang kesengsem ingin punya tablet. Tapi banyak juga dari kita yang kecewa karena harganya yang masih terbilang relatif mahal.

Untuk kalian yang ingin punya gadget tablet, tapi dana pas-pasan. Sepertinya ada angin segar nih. Angin segar itu dibawa oleh Tabulet Troy. Seperti apa sih kehebatan tablet yang murah tapi tak murahan ini?

Tabulet adalah vendor tablet lokal. Dengan produk barunya yang berlabel Troy, Tabulet siap bersaing dengan tablet-tablet impor seperti Apple iPad dan Samsung Galaxy Tab yang sekarang-sekarang ini sedang booming di pasaran tablet nasional.

Tabulet Troy didukung oleh teknologi terbaru prosesor ARM Cortex A9, yang notabene juga digunakan oleh iPad 2 kebanggaan Apple. Sistem operasinya menggunakan sistem operasi Android 2.2 Froyo. Selain itu, ditunjang dengan prosesor grafis 3D ARM Mali-400, Tabulet Troy agaknya ingin memberikan para penggunanya pengalaman grafis serta kinerja tinggi yang tidak kalah dari tablet branded.

Memiliki layar 7 inci dengan resolusi 800 x 400 piksel, tablet ini memiliki desain compact yang memudahkan pengguna beraktifitas dengan ketebalan 11 milimeter dan bobot 345 gram.

Berikut ini spesifikasi dari Tabulet Troy:
Dimensi : 195 x 120 x 11 milimeter
Layar : 7 inci 800 x 400
OS : Android 2.2 Froyo
Memory Storage : 4GB Nand Flash (External MicroSD Card up to 32GB)
Memory RAM : SDRAM 512MB DDR2
Koneksi : Wi-Fi 802.11 b/g

Kalau harga, ternyata hanya Rp 2.299.000,- saja, kawan!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar